Pelaksanaan Penilaian Tengah Semester (PTS) di Masa Pandemi

Salah satu tugas pendidik dalam proses pembelajaran adalah melakukan evaluasi pembelajaran. Akuntabilitas kehandalan proses pembelajaran terletak pada evaluasi pembelajaran yang salah satunya yaitu penilaian.

Penilaian adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik (Permendikbud 23/2016, Standar Penilaian). Tujuannya adalah untuk mengetahui tingkat penguasaan kompetensi, menetapkan ketuntasan belajar, menetapkan program perbaikan dan pengayaan, serta memperbaiki proses pembelajaran. Penilaian bisa dilakukan dalam kurun waktu harian, tengah semester, dan akhir semester. Hal ini dikenal dengan Penilain Harian (PH), Penilaian Tengah Semester (PTS), dan Penilaian Akhir Semester (PAS).

Mengingat kondisi pendidikan kita saat ini sedang berada di tengah pandemi, beberapa sekolah yang melakukan pembelajaran tatap muka, khususnya tingkat SMP dan SMA yang berbasis boarding school, mereka harus melaksanakan penilaian ini dengan mengacu pada protokol kesehatan yang berlaku. Seperti SMA IT Al-Ukhuwah contohnya yang saat ini sedang melaksanakan Penilaian Tengah Semester (PTS) semester genap tahun ajaran 2020-2021, harus selalu melaksanakan protokol kesehatan kapan pun dan dimanapun mereka berada. Perombakan aturan pun dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran dan pembiasaan para pendidik dan perserta didik tentang pencegahan persebaran covid-19 di lingkungan sekolah.

 

SMA IT Al-Ukhuwah memberlakukan beberapa peraturan khusus selama pelaksanaan PTS ini, sudah barang tentu hal ini merupakan langkah penting untuk menghentikan persebaran virus di lingkungan sekolah, seperti: penggunaan masker adalah syarat wajib untuk memasuki ruangan ujian, penyemprotan disinfektan di dalam atau di luar ruangan kelas secara berkala, pemberian hand sanitizer pada setiap peserta didik setiap harinya, jaga jarak kursi selama ujian maupun selama pembelajaran, rajin mencuci tangan memakai sabun dengan air mengalir, dan hindari bersalaman atau kontak fisik antar sesama teman atau guru.

Pembiasaan-pembiasaan di atas diharapkan bisa dilakukan secara konsisten dan penuh kesadaran serta tanggung jawab untuk mengurangi persebaran covid-19 selama ujian berlangsung maupun sesudahnya. Memang tidak mudah dilakukan karena dirasa sangat berat harus melakukan begitu banyaknya hal-hal yang dianggap kecil namun sebetulnya banyak manfaatnya untuk diri kita sendiri dan orang lain dan terkadang kita pun lupa. Maka dari itu, perlu pengawasan ketat dari guru maupun peserta didik itu sendiri untuk selalu mengingatkan agar selalu mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Dengan demikian, kita bisa melaksanakan PTS ini dengan maksimal meskipun banyak protokol kesehatan yang harus dipatuhi. Dalam hal ini sudah menjadi tanggung jawab bersama untuk menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan bersih. Karena sesungguhnya beserta kesulitan pasti ada kemudahan.

Location

Jl. Terusan Kaum RT 15/05 Pagaden Subang 41252 Telp.(0260) 7609158

Our hours

07:00 – 14.00 WIB
Monday – Sunday

Contact us

Telp.(0260) 7609158
Email: smait.alukhuwah@gmail.com

Visit Us On TwitterVisit Us On FacebookVisit Us On YoutubeVisit Us On Instagram